Senin, 28 April 2014

KUE BASAH DARI TEPUNG BERAS

 


Kue Centik Manis
Air untuk merebus
100 gram biji mutiara
750 ml santan, dari 1 butir kelapa
125 gram gula pasir
1/2 sdt garam
3 lembar daun pandan, potong-potong
120 gram tepung hunkue
1/4 – 1/2 sdt vanili bubuk
plastik ukuran @ 15 x 15 cm untuk membungkus
daun pandan iris untuk
hiasan (bila suka)


Cara Membuat:
Rebus air dalam panci hingga mendidih, masukkan biji mutiara, masak terus hingga mengembang dan bening (kurang lebih 30 menit), angkat, taruh dalam saringan peniris, siram dengan air dingin, tiriskan.
Masukkan 650 ml santan dalam panci, tambahkan gula, garam dan daun pandan. Jerang di atas api, aduk.
Sementara itu, larutkan tepung hunkue dengan sisa santan (100 ml).
Keluarkan daun pandan dari panci. Masukkan larutan tepung hunkue ke dalam santan, aduk, masukkan vanili bubuk, aduk hingga licin dan meletup-letup.
Masukkan biji mutiara yang sudah matang ke dalam bubur hunkue, aduk hingga tercampur, matikan apinya.
Ambil selembar plastik, letakkan sepotong daun pandan, kemudian taruh 2 sdm adonan di atasnya, lipat dan bungkus rapat.
Lakukan hingga adonan habis.
Sisihkan hingga kue dingin dan mengeras.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar